Blog

Ribuan Keramba Jaring Apung Akan Ditertibkan di Waduk Jatiluhur, Saguling dan Cirata

KOTA BANDUNG – Sebanyak 15.000 keramba jaring apung (KJA) di Waduk Jatiluhur akan ditertibkan pada 2024. Komandan Sektor 14 Satgas Citarum Harum Kolonel Inf Mochamad Ridwan, S.I.P., mengatakan, penertiban KJA pada tahun ini akan berlangsung selama enam bulan.

Saat ini, jumlah KJA di Waduk Jatiluhur mencapai sekitar 46.400 petak. Adapun, Satgas Citarum Harum menargetkan jumlah KJA di Waduk Jatiluhur bisa menyusut hingga menjadi 11.300-an petak.

“Pada 2024 akan kami tertibkan pemilik KJA dari luar kota. Kami berpedoman pada Pergub Nomor 37 Tahun 2021,” kata Ridwan pada rapat kemajuan pengajuan moratorium KJA di Waduk Jatiluhur, Cirata, Saguling, secara daring, Kamis (21/3/2024).

KJA yang ukurannya tidak sesuai aturan juga akan ditertibkan. Menurut Ridwan, banyak KJA yang dibuat berukuran 14 meter kali 7 meter, padahal ketentuannya yakni 7 meter kali 7 meter.

Satgas Citarum Harum pun berkoordinasi dengan TNI dan Polri agar anggotanya jangan ikut membangun KJA di Waduk Jatiluhur.

Sementara itu, di Waduk Cirata, jumlah KJA telah melebihi daya dukung. Terdapat 93.641 KJA di Waduk Cirata, sedangkan daya dukungnya hanya 7.000-an KJA.

Pada 2023, telah ditertibkan sekitar 2.000 KJA sehingga saat ini masih ada 91.000 KJA. Tidak ada penambahan KJA di Waduk Cirata karena Satgas Citarum Harum terus memantau kondisi KJA di Waduk Cirata.

“Moratorium perizinan lebih cepat lebih bagus sehingga perizinan KJA ke Cirata bisa direduksi,” ucap Komandan Sektor 12 Satgas Citarum Harum Kolonel Kav Alhamra.

Upaya mereduksi KJA juga dilakukan di Waduk Saguling. Komandan Sektor 9 Satgas Citarum Harum Kolonel Kav Edward Francis mengatakan, akan berkonsentrasi mengurangi KJA karena pada Oktober 2024 akan mulai dilaksanakan pembangunan pembangkit listrik tenaga surya. Sebanyak 7.900 KJA di zona merah PLTS akan ditertibkan.

Berdasarkan Pergub Nomor 37 Tahun 2021, jumlah KJA di Waduk Saguling ditargetkan menyusut hingga mencapai 3.809 petak. Saat ini, jumlah KJA di Waduk Saguling 37.000 petak atau masih jauh melampaui daya dukung waduk.*

No Comment

No Comments

Post a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.