Sampah dari Oxbow Cicukang Dimusnahkan di Mesin Olah Runtah Satgas Citarum

Sebagian sampah dari Oxbow Cicukang hasil pembersihan sejak akhir Januari 2025 lalu dikirim ke mesin olah runtah Sektor 8, Desa Nanjung.
Pada Sabtu (8/2/2025), Sektor 8 mulai memusnahkan sampah hasil pembersihan di permukaan sungai dan Oxbow Cicukang, yang diperkirakan mencapai 10 meter kubik.
Dansektor 8 Kolonel Kav Edward Francis melalui Bamin Sektor Peltu Aseng menyampaikan, sampah basah dan kering yang dikirim ke mesin olah runtah dipilah terpebih dahulu oleh petugas sebelum dimusnahkan.
”Sampah basah dipilah dari kaleng atau botol supaya tidak ada yang bisa memicu ledakan saat dibakar,” ujar Peltu Aseng.
Anggota Satgas Sektor 8 dan relawan mulai memasukan sampah basah dan kering hasil pemilahan ke dalam tungku mesin pemusnahan sampah dengan menggunakan skop dan pengki.
”Sampah ini harus habis dimusnahkan dalam satu hari, karena besok pasti ada lagi kiriman sampah hasil pengangkatan dari trash boom yang kami pasang di sungai Citarum,” ungkap Bamin Sektor 8.
Dikatakan Aseng, sudah menjadi tanggunf jawab Satgas Sektor 8 untuk menjaga agar sampah di Oxbow tidak keluar dari outlet dan mengalir ke sungai Citarum.
Dia mengimbau masyarakat untuk berpikir bijak dalam menanggulangi sampah. Apabila Sungai Citarum penuh dengan sampah kembali, bukan hanya pemerintah, tetapi masyarakat akan rugi. Hal itu karena sumber air akan hilang dan menjadi penyakit.*
No Comment