Blog

DLH Gelar Penyuluhan Lingkungan Pada Jampe Segmen Hilir Citarum  

KABUPATEN BEKASI – Gelaran Jambore Pentahelix (Jampe) segmen hilir Citarum tak hanya menyuguhkan pertemuan dan diskusi elemen pentahelix penanganan Sungai Citarum wilayah hilir saja. Di sana, Dinas Lingkungan Hidup Jawa Barat turut membuka layanan penyuluhan lingkungan melalui kendaraan yang disulap menjadi panggung penyuluhan di Taman Sektor 20, Pebayuran, Kabupaten Bekasi, Rabu (20/7/2022).

Dikutip dari instagram Satgas Citarum Harum, saat itu, DLH menampilkan pengelolaan sampah rumah tangga. Mereka menjelaskan sampah rumah tangga terdiri dari 2 jenis, yaitu sampah organik dan sampah anorganik.

Nantinya sampah organik bisa diolah menjadi pupuk sedangkan sampah anorganik bisa didaur ulang atau disetorkan ke bank sampah.

Selanjutnya, di sana juga ada proses pengembangbiakan maggot atau Black Soldier Fly (BFS) sejenis lalat berwarna hitam yang larvanya disebut maggot yang mampu mendegradasi sampah organik.

Maggot atau belatung yang dihasilkan dari telur lalat hitam (BSF) sangat aktif memakan sampah organik. Sebanyak 1 kg larva maggot BSF dapat mengurai 2-5 kg sampah organik/hari. Selain itu, BSF juga dapat dijadikan pakan ternak, kasgot BSF, dan pupuk cair.

Tampak saat itu, arena penyuluhan DLH didatangi para pengunjung dari masyarakat sekitar, para instansi undangan dan bahkan murid-murid SD sekitar.(*)

No Comment

No Comments

Post a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.