KSP Dorong Desa Libatkan Dana Desa Untuk Tangani Citarum
BANDUNG-Sekretariat Satuan Tugas Citarum Harum menerima kunjungan dari Kantor Staf Presiden (KSP) di Kantor Satgas Citarum Harum, Rabu (10/2/2021). Satgas Citarum Harum mendapatkan sejumlah saran guna mengakselerasi kegiatan yang selama ini sudah berjalan.
Salah satu masukan dari KSP saat itu soal dorongan terhadap dana desa bisa dikontribusikan terhadap penanganan Citarum yang dapat dirasakan langsung warga DAS Citarum.
Hadir saat itu Trijoko M Solehoedin, Hery Suhartono dari KSP yang diterima oleh Ketua Harian Satgas Citarum Harum Mayjen (purn) TNI Dedi Kusnadi Thamim, Tim Ahli Citarum Supardiyono Sobirin, Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat Eko Priastono, Perwakilan Sekretariat Satgas Citarum Harum Sandhi Firmansyah.
Pada kesempatan tersebut, perwakilan KSP melakukan audiensi terkait dengan perkembangan Citarum setelah hampir tiga tahun berjalan.
“Catatan yang kami dapatkan disini akan jadi maping, terkait potensial problem, dan kontribusi beban di Citarum,” kata dia.
Menurut dia, soal dana desa bisa diberdayakan untuk mengurangi limbah, dan mengurangi beban Citarum. Caranya dengan berkonsolidasi bersama pendamping desa di sepanjang DAS Citarum.
“Mereka diedukasi dengan pentingnya penanganan Citarum bersama-sama,” ucap dia.
Selain itu mereka pun akan meninjau langsung hulu Citarum ke Situ Cisanti, Kertasari Kabupaten Bandung, Kamis (11/2/2021).
Sementara itu, Dedi mengapresiasi masukan dari KSP dan siap berkonsolidasi dengan dinas terkait dan juga 23 sektor Citarum Harum.
Selebihnya Dedi memaparkan capaian Citarum Harum pada KSP mulai dari Indeks kualitas air Citarum yang sudah melebihi target. Dedi pun memaparkan Renaksi Citarum Harum yang mengalami revisi.
Di sisi lain Dedi pun menuturkan, permasalahan Citarum mulai dari limbah industri, limbah domestik, limbah peternakan dan limbah jaring apung. Selain itu, kerusakan lahan kritis dan alih fungsi lahan.
“Dalam pemulihan DAS Citarum, kami sudah kordinasi dengan beberapa pihak terutama TNI, TNI ini mau kondisi apapun terus berjalan,” ucapnya. (*)
No Comment