Dan subsektor 2 Pelda Atna mengatakan, dalam momen bersejarah tersebut pihaknya bersama warga bersama-sama membersihkan Kali Malang menjadi salah satu bukti wujud kecintaan warga terhadap tanah airnya dalam rangka ikut serta mempertahankan dan mengisi kemerdekaan yang telah diperjuangkah oleh para pahlawan tempo dulu.
“Para pendahulu telah melakukan pengorbanan yang luar biasa baik harta, tenaga bahkan jiwa dan raga. Tapi untuk kita disaat ini dapat berupaya mempertahankan dan mengisi kemerdekaan dengan cara berbuatlah yang terbaik minimal untuk diri sendiri, keluarga dan lingkungannya,”ujar dia.
Pihaknya berharap melalui kegiatan tersebut dapat meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara dengan kebiasaan menerapkan budaya hidup bersih, sehat, rapih dan indah di lingkungan masing-masing.
“Kerjakan apa yang bisa kita perbuat terhadap lingkungan, minimal kesadaran untuk memelihara kebersihan terutama bagi warga yang menempati lahan di bantaran sungai Kali Malang agar tetap peduli akan kelestariannya dengan cara tidak membuang lagi sampah dan limbah berbahaya ke sungai,”kata Atna. (*)
No Comment